- Memindahkan Objek (Move)
- Sebagai contoh anda membuat sebuah kolom dengan ukuran 30x30 cm dengan panjang 3 m.
- buatlah sebuah rectangle dengan ukuran 30x30 cm dan pushpull setinggi 3 m.
- kemudian blok menggunakan tool select.
- Klik tombol move/copy > pilih endpoint (titik sudut) pada gambar dan pindahkan kearah sumbu x sejauh 2 m.
- dengan demikian anda sudah selesai memindahkan sebuah objek.
- Menggandakan Objek (Copy)
- Masih pada objek yang sama seperti diatas, blok objek tersebut.
- Klik tombol move/copy > pilih endpoint (titik sudut) pada gambar dan pindahkan kearah sumbu x sejauh 2 m sambil menekan dan tahan tombol Ctrl pada keyboard.
- dengan demikian objek telah selesai di copy.
- Memperbanyak Objek (Array)
- Masih pada objek yang sama, dan seperti biasa blog objek klik move/copy pindahkan ke arah sumbu y sejauh 2 m.
- dan ini yang penting dalam perintah Array, kemudian anda ketikkan "*5", maka objek anda akan terarray sebanyak 3 buah ke arah sumbu y.
- lakukan lagi array ke arah sumbu x dengan cara yang sama.
Dibawah ini juga saya sertakan video tutorialnya ...
1 komentar:
makasih
Balas